Sumbawa NTB - Kapolres Sumbawa AKBP Heru Muslimin S.I.K, M.I.P, bersama Ketua Bhayangkari Cabang Sumbawa Ny. Dewi Heru Muslimin pagi ini mengunjungi TK Kemala Bhayangkari 04 Cabang Sumbawa, Sabtu (03/06/23).
AKBP Heru yang didampingi langsung Ny. Dewi Heru Muslimin yang juga selaku Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Sumbawa mengungkapkan bahwa kunjungannya ini dalam rangka silaturahmi kepada para guru yang mengajar di TK Kamala Bhayangkari sekaligus bertatap muka serta melihat secara langsung proses belajar mengajar anak-anak di Taman Kanak Kanak.
"Kunjungan ini dalam rangka silaturahmi dengan para guru yang mengajar di TK Kamala Bhayangkari, kita selaku Penasehat dan pembina harus tau keadaan yang ada di sana, sekaligus memberikan motivasi kepada para guru dalam memberikan pembelajaran kepada anak-anak " ungkapnya.
Dalam kesempatan itu, Kapolres bersama Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari juga turut memberikan motivasi dan semangat kepada anak-anak agar senantiasa semangat dan bergembira dalam menempuh proses pembelajaran.
Baca juga:
Anies Baswedan di Mata Seorang Sudjono
|
Tidak hanya itu, sebagai bentuk apresiasi kepada anak-anak TK, AKBP Heru bersama Ny. Dewi Heru juga membagikan bingkisan berupa Snack kepada anak-anak. (Adb)